Keperluan
masing-masing orang dalam menggunakan aplikasi Ms Word tentunya berbeda. Tidak
hanya untuk menulis cerita, novel, makalah, proposal ataupun yang lainnya. Akan
tetapi terkadang Ms Word juga digunakan untuk menulis kalimat matematika dan sebagian orang memahaminya dengan nama rumus. Rumus matematika kebanyakan
mengandung unsur kuadrat, sigma, sin, cos, tan dan lain sebagainya. Sebagian
orang khususnya yang kurang terbiasa mengetik rumus tentunya akan kesulitan ketika menuliskan rumus tersebut.
Dalam
aplikasi Ms Word terdapat Microsoft Equation, yakni tools yang berfungsi untuk
membantu dalam menuliskan rumus matematika yang sulit sekalipun. Dengan
menggunakan tools ini, menulis kalimat matematika dan rumus akan semakin mudah.
Berikut langkah-langkahnya:
1.
Buka dan siapkan lembar kerja Ms Word 2007. Setelah itu klik menu Insert pada menu bar, pilih Equation yang berada tepat disamping menu Symbol.
2.
Akan muncul beberapa macam rumus matematika yang paling sering digunakan.
3.
Pilih salah satu rumus yang dikehendaki, jika ingin memasukkan rumus yang lain
plih Insert New Equation.
4.
Setelah rumus ditentukan, maka akan muncul tools untuk mengatur rumus tersebut yang dapat disesuaikan dengan keinginan.
Itulah cara untuk menulis rumus atau kalimat matematika menggunakan aplikasi Ms Word 2007. Semoga dapat bermanfaat bagi yang membutuhkan khususnya bagi pemula dan selamat mencoba.
0 Komentar untuk "Cara Menulis Rumus Matematika di Word 2007"